Senin, 19 Januari 2015

Tips Jitu Beli Rumah Dijual Di Jakarta


tips, beli rumah, rumah di jakarta, beli rumah di jakarta, properti, property, real estate,


Tips Jitu Beli Rumah Dijual DI JakartaRumah dijual di Jakarta masih banyak peminatnya, walau kini persediaannya semakin sedikit karena terbatasnya lahan kosong. Rumah yang ditawarkan di kota Jakarta ada yang di mulai dengan harga ratusan juta bahkan sampai puluhan miliar. Setiap tahun harga rumah dan property lainya selalu mengalami peningkatan. Sehingga banyak sebagian orang kini tak sanggup lagi membeli rumah di Jakarta. Tips yang tepat untuk membeli rumah di Jakarta haruslah Anda pahami terlebih dahulu, agar Anda dapatkan rumah dengan kualitas dan harga yang pas.

Rumah dijual di area Jakarta memang selalu banyak diminati banyak orang, karena aktifitas pemerintahan dan bisnis ada di kota metropolitan ini, sehingga kota Jakarta menjadi tujuan utama bagi masyarakat untuk beraktifitas dan bermukim. Simak informasi dan tips dalam mencari dan membeli rumah dijual khususnya di daerah Jakarta berikut ini:

Tips Jitu Beli Rumah Dijual Di Jakarta
  1. Banjir adalah salah satu masalah utama bagi warga Jakarta, maka dari itu cek terlebih dahulu rumah yang akan Anda beli apakah sering mengalami kebajiran. Pengecekan jangan hanya di lakukan pada lokasi rumah berada saja, namun lakukan juga pengecekan pada wilayah dan akses menuju rumah tersebut, apakah akses dan wilayah sekitar lokasi rumah berada apakah sering ada banjir. Tentu akan sangat mengganggu juga, walau rumah yang Anda tempati tidak banjir namun akses jalan menuju rumah mengalami banjir.
  2. Cek kondisi bangunan atau desain rumah sebelum Anda membeli rumah tersebut. Cek kondisi fisik bangunan rumah mulai dari luar hingga bagian dalam rumah, pastikan tidak ada kerusakan yang cukup berarti. Karena apabila ada kerusakan pada rumah, tentunya nanti Anda harus memperbaikinya sendiri. Jangan lupa juga untuk menanyakan berapa usia rumah serta apakah rumah tersebut sudah pernah direnovasi sebelumnya.
  3. Tanyakan kepada pemilik rumah apa alasan rumah tersebut akan dijual dan kemana si pemilik rumah akan pindah nantinya. Bila perlu tanyakan juga sejarah rumah tersebut kepada tetangga sebelah rumah, apakah dulu pernah terjadi suatu kasus tertentu atau kejadian yang menyeramkan di rumah tersebut.
  4. Agar mendapatkan harga yang tepat, Anda harus survey lebih dahulu berapa harga pasaran rumah di area tersebut. Anda bisa juga menanyakan pada tetangga sebelah rumah atau orang yang baru membeli rumah di area tersebut tentang harga kisaran rumah. Dengan begitu Anda bisa tahu kisaran harga rumah di area tersebut, agar Anda tidak mendapatkan harga yang tinggi dan tentunya dapat mengira-ngira dalam menawar harga rumah nantinya.
  5. Negosiasi harga rumah sangatlah penting, agar kita mendapatkan pengurangan harga rumah yang akan kita beli. Faktanya akan ada pengurangan harga rumah dari si penjual, oleh sebab itu kepintaran kita dalam menawar sangatlah penting.
Itulah tadi tips jitu beli rumah dijual di Jakarta yang bisa saya bagikan untuk Anda. Semoga dapat bermanfaat, terutama bagi Anda saat ini yang sedang mencari dan akan membeli rumah di Jakarta. Terima kasih telah berkunjung.
Danis Lexaw Web Developer

Tidak ada komentar:

Posting Komentar